Copyrights @ Journal 2014 - Designed By Templateism - SEO Plugin by MyBloggerLab

Sabtu, 19 Desember 2015

Hari Bela Negara, Kalian mau apa Wahai Pemilik Bangsa?

Share


Tahukah anda bahwa tanggal 19 Desember merupakan hari Nasional Bangsa Indonesia?. Yah, jika anda belum tahu, mungkin banyak orang yang bahkan tidak tahu dan tidak peduli. Dengan mengusung isu bahwa ada Hari Nasional yang kurang  menasional, maka mahasiswa dari Semester 5 Politeknik Indonusa Surakarta mengadakan sebuah aksi untuk "memperkenalkan" hari Nasional tersebut kepada masyarakat.

Beranggotakan puluhan Mahasiswa, mahasiswa yang mengatasnamakan diri mereka dot kom 13 ini mengadakan aksi yang meliputi orasi, pembacaan puisi serta pembentangan bendera merah putih di Bundaran Gladag, Solo pada hari Sabtu 19 Desember 2015. Kegiatan tersebut bertujuan untuk memberi pengetahuan kepada masyarakat bahwa  pada hari tersebut merupakan Hari Bela Negara. pada aksi tersebut, Mahasiswa juga membagikan stiker dan Bendera kecil sebagai Simbol kepada masyarakat yang melintas.


Koordinator aksi, Siti Marfu'atin mengatakan bahwa dengan aksi ini diharapkan masyarakat setidaknya dapat mengetahui bahwa ada hari NAsional selain hari Nasional yang telah tercantum dalam kalender seperti hari pahlawan, hari kemerdekaan dll. Selain itu, untuk kalangan muda kegiatan ini diharapkan dapat menjadi "pioneer" untuk lebih aktif dengan membuat kegiatan positif yang berguna untuk Bangsa dan Negara.

0 komentar:

Posting Komentar